Serang, Krajan.id – Semangat kemerdekaan terasa begitu kental di Kampung Sumuranja Al-Kautsar, Kecamatan Pulo Ampel, Kabupaten Serang. Mahasiswa KKM Kelompok 83 Universitas Bina Bangsa (UNIBA) bersama pemuda-pemudi setempat sukses menggelar rangkaian kegiatan perayaan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-80 pada (17–18/8/2025).
Sejak jauh hari, mahasiswa KKM Kelompok 83 bersama RISKA (Remaja Islam Masjid Al-Kautsar) telah melakukan rapat persiapan agustusan. Dalam rapat tersebut, para tokoh pemuda serta Ketua RT menyerahkan struktur kepanitiaan Agustus 2025 kepada mahasiswa KKM-83. Kesepakatan itu disambut dengan antusias oleh para mahasiswa sebagai wujud kepercayaan dan kerja sama yang erat dengan masyarakat.
Pada (17/8/2025), mahasiswa KKM-83 berpartisipasi dalam karnaval dan upacara bendera tingkat Kecamatan Pulo Ampel. Usai kegiatan tersebut, mereka bersama RISKA menggelar berbagai lomba di lapangan SDN Sumuranja 1 dan 2. Lomba-lomba khas perayaan kemerdekaan, mulai dari balap kelereng, makan kerupuk, hingga estafet tepung, menghadirkan suasana meriah dan penuh tawa.
Keesokan harinya, (18/8/2025), rangkaian acara dimulai dengan jalan santai dan senam pagi yang melibatkan ratusan warga. Setelah itu, dilanjutkan dengan lomba hari kedua yang diselingi pembagian doorprize menarik. Tidak hanya menjadi panitia, mahasiswa KKM-83 juga ikut serta dalam sejumlah perlombaan untuk meramaikan suasana.
Ketua KKM Kelompok 83 UNIBA, Triya, mengungkapkan rasa bangga atas dukungan dan partisipasi masyarakat.
“Semangat gotong royong yang ditunjukkan pemuda-pemudi Sumuranja sangat menginspirasi. Perayaan ini bukan sekadar merayakan hari kemerdekaan, tetapi juga mempererat hubungan antara mahasiswa dan masyarakat. Saya juga berterima kasih kepada para tokoh yang telah mempercayai kami dalam melaksanakan kegiatan bermakna ini,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Pemuda Sumuranja Al-Kautsar, Taqim, menilai kolaborasi ini menjadi momentum penting bagi generasi muda untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air.
“KKM Kelompok 83 UNIBA sudah berkontribusi dengan baik dalam perayaan HUT RI ke-80. Mereka mempersiapkan segala sesuatu dengan matang, mulai dari persiapan hingga pengumuman pemenang. Kami sebagai warga merespons positif kegiatan ini. Harapannya, kelompok ini dapat terus kooperatif dalam menjalankan program-program berikutnya,” katanya.
Perayaan HUT RI di Sumuranja Al-Kautsar tahun ini menjadi bukti nyata bahwa mahasiswa dan generasi muda memiliki peran penting dalam menjaga semangat kebangsaan. Dengan kreativitas, kepedulian, dan kerja sama, mereka mampu menghadirkan perayaan yang bukan hanya meriah, tetapi juga penuh makna bagi masyarakat.
Simak berita terbaru kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Krajan.id WhatsApp Channel: https://whatsapp.com/channel/0029VaAD5sdDOQIbeQkBct03 Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.





