Tentang Kami

Inspirasi Dari Sudut Negeri

Selamat datang di “Krajan.id,” situs media online Indonesia yang berkomitmen untuk menyajikan berita terkini dan informasi seputar desa-desa di seluruh Indonesia. Kami didirikan dengan tujuan untuk memajukan perkembangan desa-desa, mempromosikan potensi lokal, serta memberikan wadah bagi masyarakat desa untuk berbagi cerita dan pengalaman mereka.

Krajan.id didiran pada tahun 2023 dibawah naungan PT. Krajan Teknologi dan Inovasi dengan sertifikat pendirian Peseroan Perorangan dengan nomor : AHU-07388.AH.01.30.Tahun 2023 yang berkedudukan di Lumajang dan telah terdaftar sebagai badan hukum dan tercatat dalam pangkalan data Direktorat Jendral Adsministrasi Hukum Umum.

Kami memiliki tim berdedikasi yang terdiri dari jurnalis, penulis, fotografer, dan pakar lainnya yang bekerja keras untuk menghadirkan konten yang informatif, inspiratif, dan relevan. Dalam setiap artikel dan laporan kami, kami berusaha untuk mengangkat kehidupan desa, termasuk perkembangan ekonomi, keberlanjutan lingkungan, kebudayaan lokal, serta inisiatif sosial.

Misi kami adalah memberikan informasi kepada masyarakat desa dengan pengetahuan yang dibutuhkan untuk menciptakan perubahan positif. Selain itu, kami juga bertujuan untuk membangun hubungan antar desa, sehingga mereka dapat saling belajar dan bertukar pengalaman. Tidak hanya itu, kami juga berusaha mengurangi kesenjangan literasi digital antara masyarakat pedesaan dan perkotaan.

Tentu kami sangat menghargai kontribusi dan pandangan dari para pembaca kami. Oleh seba itu, kami mengundang Anda untuk berbagi gagasan, ide, atau peristiwa menarik dari desa Anda. Kami sangat meyakini bahwasannya setiap desa itu memiliki potensi yang luar biasa dan kami hadir untuk membantu mengungkapkannya.

Terima kasih telah berkunjung ke Krajan.id semoga Anda menemukan informasi yang bermanfaat di situs kami. Kami selalu terbuka, jadi jangan ragu untuk menghubungi kami jika Anda memiliki pertanyaan atau masukan.

Email : kontak.ptkrajan@gmail.com | No Contact : +62 851-8251-7671