Seropan III, 5 Krajan.id – Dalam rangka mewujudkan lingkungan yang bersih dan berkelanjutan, mahasiswa KKN-PPM Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) kelompok 35 mengadakan pelatihan pembuatan Eco Enzyme dan Pupuk Organik Cair (POC) di Dusun Seropan III, Kecamatan Muntuk, Dlingo, pada hari Selasa (5/8/2025).
Sampah organik rumah tangga seperti sisa sayur dan buah serta limbah ternak berupa kotoran sapi seringkali hanya dibuang begitu saja hingga menumpuk di tempat pembuangan. Padahal, limbah tersebut dapat diubah menjadi pupuk organik berkualitas dan pembersih alami yang bermanfaat.
Oleh karena itu, melalui kegiatan ini diharapkan warga dapat mengolah limbah dapur serta limbah ternak menjadi produk yang ramah lingkungan dan berguna untuk pertanian maupun kebutuhan rumah tangga.
Kegiatan ini diikuti oleh ibu-ibu Kelompok Wanita Tani (KWT) dan mendapat antusiasme yang tinggi. Pelatihan dimulai dengan penjelasan manfaat Eco Enzyme dan POC, seperti mengurangi sampah organik rumah tangga, menghasilkan pupuk alami, dan meningkatkan kualitas tanah.
Para peserta diajak mempraktikkan langsung cara membuat Eco Enzyme menggunakan limbah sayur dan buah, molase, EM4, serta air dengan perbandingan yang tepat. Selain itu, mahasiswa KKN juga mendemonstrasikan pembuatan pupuk organik cair (POC) dengan menggunakan kotoran sapi yang dapat dimanfaatkan untuk menyuburkan tanaman.

Ketua KKN, Pandu Wicaksono, menyampaikan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan kebiasaan pengelolaan sampah yang bermanfaat.
“Masyarakat dapat memanfaatkan sampah dapur serta kotoran dari hewan ternak terutama sapi, selain jadi pupuk juga akan mengurangi limbah di lingkungan pedukuhan,” jelasnya.
Salah satu peserta, Bu Nanik, selaku ketua dari Kelompok Wanita Tani mengungkapkan kesan setelah pelatihan,
“Kegiatan mbak dan mas bagus serta bisa membantu semua kegiatan yang ada di lingkungan pedukuhan Seropan III, khususnya dalam kegiatan KWT untuk mengajarkan kami membuat pupuk. Terima kasih banyak ya mbak dan mas,” ujarnya.
Pelatihan diakhiri dengan penyerahan hasil pembuatan Eco Enzyme dan POC beserta panduan pembuatannya dan dilanjut dengan foto bersama peserta Kelompok Wanita Tani dan mahasiswa KKN-PPM 35.
Simak berita terbaru kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Krajan.id WhatsApp Channel: https://whatsapp.com/channel/0029VaAD5sdDOQIbeQkBct03 Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.





