Mahasiswa KKM 75 UNIBA Ajak Siswa SDN Bojong Loa Kembangkan Kreativitas Lewat Meronce

Dokumentasi bersama setelah kegiatan meronce bersama puluhan siswa kelas 6 di SDN Bojong Loa. (doc. KKM 75 UNIBA)
Dokumentasi bersama setelah kegiatan meronce bersama puluhan siswa kelas 6 di SDN Bojong Loa. (doc. KKM 75 UNIBA)

Desa Pamarayan, Krajan.id – Mahasiswa Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) Kelompok 75 dari Universitas Bina Bangsa (UNIBA) menunjukkan kepeduliannya terhadap pengembangan kreativitas anak-anak melalui kegiatan edukatif yang dikemas secara menyenangkan.

Pada Senin, (4/8/2025), mereka menggelar kegiatan meronce bersama puluhan siswa kelas 6 di SDN Bojong Loa, yang berlokasi di lingkungan RT 09 RW 03, Desa Pamarayan, Kecamatan Pamarayan, Kabupaten Serang.

Bacaan Lainnya

Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan seni meronce sebagai media pembelajaran alternatif yang mampu mengasah berbagai aspek perkembangan anak, seperti keterampilan motorik halus, konsentrasi, kreativitas, hingga pembentukan karakter. Dalam kegiatan tersebut, siswa dibimbing langsung oleh para mahasiswa KKM 75 untuk membuat gelang, kalung, dan gantungan kunci dari manik-manik berwarna-warni.

Penanggung jawab kegiatan, Salsabila, menjelaskan bahwa meronce sengaja dipilih karena merupakan aktivitas sederhana yang menyenangkan namun sarat manfaat.

“Kami ingin menghadirkan kegiatan yang tidak hanya menyenangkan, tetapi juga membentuk karakter siswa. Dari proses meronce, mereka belajar memilih warna, menyusun pola, serta melatih ketelitian dan kesabaran,” ungkap Salsabila.

Ia juga menambahkan bahwa hasil karya yang dibuat siswa bukan hanya produk seni, tetapi cerminan proses belajar yang menyenangkan.

“Dengan menyelesaikan karya mereka sendiri, anak-anak merasa bangga. Ini merupakan bentuk apresiasi terhadap proses dan hasil kerja keras mereka,” lanjutnya.

Baca Juga: Mahasiswa KKM Kelompok 40 Universitas Bina Bangsa Tingkatkan Navigasi Desa Lewat Plang Petunjuk Jalan

Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari pihak sekolah. Kepala SDN Bojong Loa, Ibu Neneng, menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap inisiatif mahasiswa KKM 75 UNIBA. Ia melihat kegiatan ini sebagai bentuk sinergi positif antara dunia pendidikan formal dan pengabdian mahasiswa kepada masyarakat.

“Kegiatan ini memberikan warna baru dalam proses belajar siswa kami. Anak-anak sangat antusias dan tampak bahagia. Terima kasih kepada mahasiswa KKM 75 UNIBA yang sudah berbagi ilmu dan kreativitasnya,” ujar Ibu Neneng saat diwawancarai di sela kegiatan.

Mahasiswa KKM 75 UNIBA mendampingi siswa saat pelaksanaan kegiatan meronce. (doc. KKM 75 UNIBA)
Mahasiswa KKM 75 UNIBA mendampingi siswa saat pelaksanaan kegiatan meronce. (doc. KKM 75 UNIBA)

Keceriaan juga tampak dari wajah para siswa yang mengikuti kegiatan. Salah satunya adalah Raihan, siswa kelas 6 yang dengan bangga memperlihatkan gelang hasil kreasinya.

“Aku senang banget, Kak. Soalnya baru pertama kali bikin gelang pakai manik-manik warna-warni. Aku bikin buat ibuku. Ternyata seru juga, harus hati-hati biar nggak salah masukin manik-maniknya,” tuturnya sambil tersenyum lebar.

Kegiatan meronce ini menjadi salah satu program unggulan dari KKM 75 UNIBA yang mengusung tema pendidikan karakter melalui kreativitas. Diharapkan melalui kegiatan semacam ini, anak-anak dapat memperoleh pengalaman belajar yang menyenangkan dan membekas, sekaligus menumbuhkan rasa percaya diri serta kemandirian.

Baca Juga: KKM Literasi 67 UNTIRTA Gaungkan Gerakan “One Book One” untuk Tingkatkan Minat Baca Siswa dan Masyarakat Kalang Anyar

Pemberian reward berupa snack kepada para siswa. (doc. KKM 75 UNIBA)
Pemberian reward berupa snack kepada para siswa. (doc. KKM 75 UNIBA)

Selain itu, mahasiswa KKM juga berharap bahwa kegiatan seperti ini bisa menginspirasi pihak sekolah maupun komunitas lokal untuk lebih sering mengadakan program edukatif serupa. Hal ini sebagai bagian dari upaya bersama dalam meningkatkan kualitas pendidikan di tingkat dasar, khususnya di wilayah pedesaan.

Melalui kegiatan ini, mahasiswa UNIBA tidak hanya mengabdi, tetapi juga menanamkan nilai-nilai positif bagi generasi muda desa Pamarayan. Mereka hadir sebagai penggerak perubahan yang membumi, dengan membawa semangat berbagi dan mendidik.

Simak berita terbaru kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Krajan.id WhatsApp Channel: https://whatsapp.com/channel/0029VaAD5sdDOQIbeQkBct03 Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *