Maladan, Krajan.id – Mahasiswa Kelompok 22 Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) berkomitmen untuk mewujudkan Dusun Maladan, Desa Jatimulyo, Kecamatan Dlingo, Kabupaten Bantul, menjadi kawasan hijau yang asri dan produktif. Melalui program penghijauan yang melibatkan masyarakat setempat, mahasiswa melakukan penanaman pohon dan tanaman buah-buahan di berbagai titik di dusun tersebut.
Kelompok 22 KKN UMBY terdiri dari 10 mahasiswa lintas program studi, yakni Doni Immanuel Rumapea (Sistem Informasi), Oktavian Marionoven Lumatety (Ilmu Komunikasi), Rahmanisa Putri Aya (Psikologi), Yemima Milka Shona dan Izni Nadah Setyorini (Manajemen), Riska Natasi BR Ginting dan Yohanes Don Bosko (Pendidikan Matematika), Maya Nopita (Pendidikan Bahasa Inggris), serta Fitria Akbar Sholikah dan Yoseph Karolus Lama Lewa (Bimbingan dan Konseling). Kegiatan ini berada di bawah bimbingan Dosen Pembimbing Lapangan, Mutaqin Akbar, S.Kom., M.T., MCE., MCF.
Dengan latar belakang keilmuan yang beragam, para mahasiswa merancang program kerja yang tidak hanya berorientasi pada lingkungan tetapi juga memiliki dampak ekonomi bagi masyarakat. Penghijauan ini bertujuan untuk meningkatkan ketahanan pangan berbasis tanaman lokal sekaligus menciptakan lingkungan yang lebih sejuk dan sehat.
Kegiatan penanaman pohon dilaksanakan pada Minggu (9/2/2025) di berbagai lahan kosong sekitar permukiman warga serta pekarangan rumah di RT 01, RT 02, dan RT 03. Sebanyak 200 bibit pohon terdiri dari jengkol, jambu biji, dan sirsak ditanam secara serentak oleh mahasiswa KKN bersama masyarakat setempat.
Koordinator KKN 22 UMBY, Riska Natasi BR Ginting, menyampaikan bahwa program ini merupakan bentuk nyata kepedulian mahasiswa terhadap pelestarian lingkungan dan kesejahteraan masyarakat desa.
“Kami melihat potensi besar di Dusun Maladan untuk dikembangkan menjadi kawasan hijau produktif. Dengan penanaman pohon buah, diharapkan dalam beberapa tahun ke depan masyarakat bisa merasakan manfaat ekonomi dari hasil panennya,” ujar Riska.
Baca Juga: Pelatihan Hot Herbal Compress Tingkatkan Pemahaman dan Kesehatan Ibu Hamil di Trosemi
Sementara itu, Kepala Dusun Maladan, Nur Huda, mengapresiasi inisiatif mahasiswa yang telah berkontribusi dalam penghijauan wilayahnya. “Kami sangat senang dengan adanya kegiatan ini. Selain mempercantik lingkungan, hasil dari pohon buah yang ditanam nanti bisa menjadi tambahan penghasilan bagi warga,” tuturnya.
Program penghijauan ini juga selaras dengan upaya pemerintah daerah dalam mendukung pelestarian lingkungan dan ketahanan pangan di wilayah pedesaan. Dengan meningkatnya kesadaran akan pentingnya penghijauan, mahasiswa berharap masyarakat semakin terdorong untuk memanfaatkan pekarangan rumah mereka dengan tanaman produktif.
Baca Juga: Senam Sehat Bersama Tim Pengabdian Masyarakat UMBY Disambut Antusias Warga Dusun Pencitrejo
“Langkah kecil ini kami harapkan bisa menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan. Tidak hanya menanam, tetapi juga merawat agar pohon-pohon ini dapat tumbuh dan memberikan manfaat jangka panjang,” tambah Riska.
Dengan semangat kolaborasi antara mahasiswa dan masyarakat, Dusun Maladan kini mulai bertransformasi menjadi dusun hijau yang asri dan produktif. Ke depan, program ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi dusun lain di wilayah Bantul dalam mengembangkan kawasan hijau yang bermanfaat bagi lingkungan dan ekonomi masyarakat.
Simak berita terbaru kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Krajan.id WhatsApp Channel: https://whatsapp.com/channel/0029VaAD5sdDOQIbeQkBct03 Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.