Bening, Krajan.id – Pendidikan sains dan teknologi sejak usia dini memiliki peran penting dalam meningkatkan pemahaman dan minat siswa terhadap dunia ilmu pengetahuan. Untuk mendukung hal tersebut, mahasiswa KKN BBK 5 Universitas Airlangga (Unair) melaksanakan program “ELECTRO FUN: Mengenal Rangkaian Listrik Seri dan Paralel bersama Siswa SDN Bening”. Kegiatan ini berlangsung pada Senin (20/1/2025), di SDN Bening, Kecamatan Gondang, Kabupaten Mojokerto.
Program ini khusus ditujukan kepada siswa kelas 6 SD untuk memberikan pengetahuan dasar mengenai rangkaian listrik. Kegiatan diawali dengan sesi pembukaan yang diikuti dengan penjelasan konsep dasar rangkaian listrik, termasuk jenis-jenis rangkaian seperti seri dan paralel. Para siswa terlihat sangat antusias mengikuti penjelasan dan demonstrasi yang diberikan oleh mahasiswa.
Setelah sesi teori selesai, para siswa dibagi ke dalam empat kelompok kecil. Setiap kelompok didampingi oleh dua mentor dari tim KKN. Dengan menggunakan breadboard serta perlengkapan lainnya, siswa diajak untuk mempraktikkan teori yang telah dipelajari sebelumnya dengan membuat rangkaian listrik seri dan paralel. Praktik langsung ini dirancang untuk mempermudah siswa memahami cara kerja rangkaian listrik dalam kehidupan sehari-hari.
Baca Juga: BBK 5 Unair Mengedukasi Warga Desa Kramat dalam Membangun Perisai Digital Melawan Penipuan Siber
Muhammad Adrian, salah satu mahasiswa KKN BBK 5 Unair, menjelaskan bahwa program ini bertujuan untuk memberikan pengalaman belajar yang menyenangkan dan bermanfaat.
“Kegiatan ini sangat baik untuk meningkatkan pengetahuan dan kesadaran siswa terhadap sains. Kami berharap melalui program ini, transfer ilmu dari mahasiswa ke siswa dapat tersampaikan dengan menarik dan efektif,” jelas Adrian.
Semangat siswa terlihat jelas, salah satunya dari Putri, siswi kelas 6 SDN Bening. “Lampunya keren banget bisa nyala gitu. Aku jadi makin suka sama fisika!” ucapnya dengan penuh antusias.
Kegiatan ini diakhiri dengan penutupan dan sesi foto bersama. Selain memberikan wawasan mengenai rangkaian listrik, program “ELECTRO FUN” juga berhasil menumbuhkan minat siswa terhadap pelajaran sains, khususnya fisika. Diharapkan, program semacam ini dapat memotivasi siswa untuk terus belajar dan mengeksplorasi dunia teknologi di masa depan.
Baca Juga: Wamenpar Kunjungi Desa Wisata Tinalah, Dorong Pengalaman Wisata Edukasi dan Berkelanjutan
Program “ELECTRO FUN” menjadi langkah kecil namun bermakna dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Desa Bening. Mahasiswa KKN BBK 5 Unair berharap kegiatan serupa dapat dilaksanakan secara berkelanjutan untuk membangun generasi muda yang cerdas dan berdaya saing di bidang sains dan teknologi.