Mahasiswa Kukerta MBKM UNRI Ajak Warga Desa Aur Sati Kelola Limbah Rumah Tangga Secara Kreatif

Mahasiswa Kukerta MBKM UNRI memberikan pemahaman mengenai pentingnya pengelolaan limbah rumah tangga yang berkelanjutan. (doc. Kukerta MBKM Teknik Sipil UNRI)
Mahasiswa Kukerta MBKM UNRI memberikan pemahaman mengenai pentingnya pengelolaan limbah rumah tangga yang berkelanjutan. (doc. Kukerta MBKM Teknik Sipil UNRI)

Krajan.id – Para mahasiswa yang tergabung dalam Kelompok Kuliah Kerja Nyata Merdeka Belajar Kampus Merdeka (Kukerta-MBKM) Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Riau, mengadakan workshop dan sosialisasi bertema “Pemanfaatan Limbah Rumah Tangga dan Biopori” di Desa Aur Sati, Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar, pada Kamis (1/8/2024).

Kegiatan ini tak sekadar menjadi ajang berbagi pengetahuan, namun juga wujud nyata kepedulian para mahasiswa terhadap isu lingkungan yang dihadapi oleh masyarakat setempat. Berbagai materi yang disampaikan menyentuh langsung pada problematika yang dirasakan warga, terutama ibu-ibu rumah tangga yang menjadi peserta utama dalam acara ini.

Bacaan Lainnya

Mahasiswa memberikan pemahaman mengenai pentingnya pengelolaan limbah rumah tangga yang berkelanjutan, dengan harapan dapat mengubah kebiasaan membakar sampah menjadi praktik yang lebih ramah lingkungan.

Dalam kesempatan ini, para peserta juga diajak untuk terlibat langsung dalam pembuatan produk berbahan limbah seperti lilin aromaterapi dari minyak jelantah dan eco enzym dari kulit buah.

Demonstrasi pembuatan biopori sebagai solusi untuk masalah genangan air juga menarik perhatian warga, terutama dalam mengurangi dampak polusi udara akibat pembakaran sampah yang masih marak dilakukan.

Mega, ketua PKK Desa Aur Sati, mengapresiasi langkah mahasiswa UNRI yang peduli terhadap permasalahan lingkungan di desanya. “Kami berharap kegiatan ini bisa menjadi awal dari perubahan positif dalam cara kami mengelola limbah rumah tangga,” ujarnya.

Baca Juga: Mahasiswa KUKERTA MBKM UNRI dan Warga Bersatu Lestarikan Cagar Budaya Keramat Sri Muhammad Alam Syah

Sementara itu, Farhan Ananda, perwakilan mahasiswa, menyampaikan bahwa kegiatan ini didasari oleh hasil survei yang menunjukkan minimnya kesadaran lingkungan di desa tersebut.

Sesi foto bersama setelah kegiatan kegiatan workshop dan sosialisasi bertema "Pemanfaatan Limbah Rumah Tangga dan Biopori" di Desa Aur Sati. (doc. Pribadi)
Sesi foto bersama setelah kegiatan kegiatan workshop dan sosialisasi bertema “Pemanfaatan Limbah Rumah Tangga dan Biopori” di Desa Aur Sati. (doc. Pribadi)

“Kami berharap melalui workshop ini, warga bisa lebih peduli dan memahami pentingnya pengelolaan limbah yang baik untuk menciptakan lingkungan yang nyaman dan sehat,” katanya.

Kegiatan ini menjadi harapan baru bagi warga Desa Aur Sati untuk mulai bertransformasi menuju kehidupan yang lebih bersih dan berkelanjutan.

Simak berita terbaru kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Krajan.id WhatsApp Channel: https://whatsapp.com/channel/0029VaAD5sdDOQIbeQkBct03 Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *